Jam Tangan Rolex Wanita: Segala Hal yang Perlu Anda Ketahui
Rolex, nama yang telah menjadi simbol kemewahan dalam industri jam tangan tidak hanya menawarkan arloji pria namun juga jam tangan Rolex wanita. Lebih dikenal dengan istilah Ladies Rolex atau Lady-Rolex, arloji yang termasuk dalam jajaran Ladies Rolex memang dibuat secara khusus memenuhi selera wanita dalam mencari jam tangan mewah.
Beragam Tipe Jam Tangan Wanita dari Rolex
Tak kalah dari pesaingnya, yakni jam tangan Cartier, Rolex juga menawarkan sejumlah koleksi menarik untuk konsumen wanitanya. Berikut adalah beberapa tipe jam tangan wanita dari Rolex:
1. Datejust
Pertama kali muncul pada tahun 1945, Rolex Datejust merupakan salah satu model ikonik dari Rolex yang hingga saat ini desainnya masih cukup relevan untuk Anda kenakan. Model mempunyai kekhasan jendela tanggal pada posisi jam 3 yang akan berubah secara otomatis saat berganti hari.
Ukuran Jam Tangan: 28 mm, 31mm, & 36 mm,
26mm untuk model vintage
2. Day Date
Dengan penampilan yang hampir identik dengan arloji Rolex Datejust, arloji ini menonjolkan fitur jendela hari yang terletak pada posisi 12 di atas dial. Fitur ini tidak hanya memberikan estetika yang menarik tetapi juga meningkatkan fungsionalitas jam tangan.
Dengan jendela hari yang terletak strategis, Anda dapat mengingat hari dalam seminggu dengan tulisan yang jelas.
Ukuran Jam Tangan: 36 mm
3. Oyster Perpetual
Oyster Perpetual adalah simbol dari kesederhanaan dan keanggunan. Jam tangan ini menampilkan desain sederhana tanpa fitur tambahan yang rumit. Namun demikian, sunray finishing pada bagian dial jam, yang mampu merefleksikan cahaya, membuat jam tangan Rolex tampak mewah meski memiliki desain yang tergolong minimalis.
Ukuran Jam Tangan: 28 mm, 31mm, & 34 mm.
24 mm & 26mm untuk model vintage
4. Yacht-Master
Dirancang khusus untuk para pecinta petualangan dan laut, Yacht-Master menawarkan fitur unik yang sangat berguna. Jam tangan ini dilengkapi dengan Bidirectional Rotatable Bezel yang memungkinkan pemakainya untuk mengukur waktu antara dua titik jarak secara efektif, mirip dengan fungsi timer.
Fitur ini sangat ideal untuk keperluan navigasi dan pengaturan waktu dalam berbagai aktivitas, memberikan kombinasi sempurna antara fungsi praktis dan gaya elegan.
Ukuran Jam Tangan: 37 mm. 29mm & 35mm untuk model vintage
5. Cellini
Berbeda dengan jam-jam Rolex lainnya, jam Cellini tidak memakai Oyster Case khas Rolex yang telah dikembangkan sejak 1926. Tidak heran, jika jam satu ini memiliki tampilan yang cukup berbeda dari jam-jam Rolex lainnya.
Dengan desain yang lebih tipis dan berkelas, Cellini memang Rolex buat sebagai dress watches, yakni jam untuk aksesoris pakaian di acara formal.
Model ini sudah tidak lagi Rolex produksi semenjak 2017, namun kehadirannya di pasar jam tangan masih dapat Anda temui.
Ukuran Jam Tangan: 39 mm
Ukuran Jam Tangan yang Tepat untuk Wanita
Wanita umumnya menyukai arloji berukuran kecil, dengan diameter antara 26 mm hingga 31 mm. Ukuran ini mereka anggap ideal untuk pergelangan tangan ramping, memberikan kesan proporsional dan elegan. Tidak heran, jika arloji dengan ukuran kecil seperti jam Rolex wanita original Lady-Datejust selalu masuk pertimbangan.
Namun, bukan berarti jam tangan berukuran besar seperti 36mm (bahkan untuk beberapa case 40mm) tidak bisa menjadi pilihan. Bagi wanita yang berani tampil beda dan juga menyukai gaya modern, jam tangan besar justru bisa menjadi statement piece yang menarik. Ukurannya yang mencolok dapat memberikan kesan bold serta stylish.
Apakah Pemakaian Jam Tangan Vintage Masih Relevan?
Di era modern yang penuh gempuran jam Rolex wanita terbaru dengan desain kekinian, jam tangan vintage masih menjadi opsi menarik untuk Anda pertimbangkan.
Jauh dari kesan ketinggalan zaman, arloji vintage memancarkan pesona unik dengan desain klasiknya yang tak lekang oleh waktu dan aura historisnya yang menawan. Kehadirannya di lengan Anda akan memberikan pesona unik yang tidak ada pada arloji modern.
Bukan hanya itu, sebagai nilai tambah, jam tangan vintage ini memang memiliki market value yang baik di masa mendatang. Dari pengamatan yang ada, nilai jam tangan vintage bahkan selalu mengalami kenaikan sebesar 5% setiap tahunnya.
Namun demikian, pemilihan jam adalah soal selera, baik itu jam dengan desain modern atau jam vintage. Pemilihan jam yang baik adalah mengikuti selera Anda pribadi dan bukan market value agar Anda tidak menyesal dengan pilihan Anda nantinya.
Bagi Anda yang tertarik dengan beragam koleksi jam tangan Rolex untuk wanita, berbagai pilihan menarik dapat Anda temukan di Omniluxe. Di sini Anda bisa menemukan pilihan jam dengan kualitas terbaik dan dengan keaslian jam yang terjamin.
Kunjungi Omniluxe sekarang juga dan temukan pilihan jam tangan rolex wanita impian Anda dengan penawaran terbaik di Indonesia!